Makan Emping Saat Hamil

Siapa sih yang nggak kenal emping? Makanan garing, kriuk buatan melinjo itu diminati banyak orang, lho! Salah satunya adalah ibu hamil. Emping sering kali cocok dijadikan cemilan atau teman makan nasi.

Namun, kira-kira bahaya nggak sih kalo wanita hamil mengkonsumsi emping? Nah! Karena tidak tahu kepastiannya,.Moms bisa.membaca artikel ini sampai selesai. Berikut ini tips mengkonsumsi emping secara aman!

Banyak Minum Air Putih

Tahukah Moms? Konsumsi air putih dapat melunturkan zat asam urat yang mengendap dalam tubuh. Asam urat bisa terbawa oleh emping yang Moms makan dan jika kurang air bisa jadi nantinya mengendap di dalam ginjal.

Rutin Berolahraga

Konsumsi Emping memang sangat baik jika dalam jumlah dan batasan yang wajar. Maka untuk meminimalisir efek sampingnya, Moms bisa membantunya dengan banyak bergerak. Dengan banyak bergerak maka Moms bisa melunturkan zat asam urat sedikit demi sedikit.

Perbanyak makanan Omega 3

Makanan dengan kandungan Omega 3 akan membantu kelancaran dan kecerdasan otak si Sabang bayi. Oleh karenanya Moms harus mengimbangi konsumsi Emping dengan makanan yang kaya akan omega 3 seperti ikan.

Sedikit saja Konsumsi Emping

Tahukah Moms, mengapa dianjurkan mengkonsumsi emping yang sangat sedikit? Karena emping sudah mengandung zat purin yang tinggi. Zat purin yang tinggi juga pada akhirnya tidak baik bagi kesehatan bayi yang ada di dalam perut.